Ade Yasin : Kami Akan Memberi Yang Terbaik Untuk Kabupaten Bogor

FOKUSATU – Bila kami diberi amanah rakyat, kami akan lebih memperhatikan insentif petugas sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat sehingga bisa dirasakan langsung di kampung-kampung setiap desa.

kami juga tetap melaksanakan program pembangunan infrastruktur, memberi pelayanan cepat dan memotong birokrasi yang berbelit.

Itu ditegaskan Calon Bupati Bogor 2018 – 2023 Hj. Ade Yasin di hadapan ribuan peserta undangan Silaturahmi Akbar Dapil 1 yang digelar Tim Pemenangan Hadist (Hj. Ade Yasin-Iwan Setiawan), di halaman parkir Sirkuit Sentul Kecamatan Babakan Madang, Minggu pagi (11/2).

Hj. Ade Yasin didampingi Cawabup H. Iwan Setiawan mengatakan, “Kalau sebelumnya RT RW hanya diberi insentif per triwulan Rp 450 ribu, kita akab naikkan menjadi Rp 500 ribi per bulan, program jumling yang sebelumnya Rp 25 juta nanti akan menjadi Rp 50 juta tiap Masjid. Tidak terkecuali BPD, LPM, P3N, guru ngaji, kader posyandu, termasuk pesantren dan marbot di kampung kampung kita akan beri perhatian lebih”, ujar Ade Yasin saat berorasi dihadapan sekitar 4000 lebih masyarakat.

Lebih lanjut pelayanan administrasi kependudukan seperti KTP, KK, dan Akte lahir, Ade menilai bahwa cukup diurus ditingkat kecamatan saja agar rakyat mudah dan cepat dilayani tidak berbelit-belit.

“dapat dibayangkan saudara kita yang dari Bogor Barat menghabiskan waktu 4 jam baru sampai di Cibinong, kasihan dan melelahkan, makanya beri kami berdua Haji Iwan butuh kepercayaan mudah-mudahan kita akan lebih dekat dan selalu turjun ke lapangan”, Tegas Ade yasin.

Ditempat yang sama Pantia ketua panitia giat Silaturahmi, RH Mahtum Wijaya dalam laporannya mengatakan, Paslon HADIST diusung partai PPP, GERINDRA, PKB dan partai pendukung PBB. “Ada lebih dari 51 grup relawan yang sudah bergabung, belum lagi ormas lainnya”, ujarnya.

Tampak Hadir dalam acara ini , para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda di Daerah Pemilihan 1 meliputi Kecamatan Babakan Madang, Sukaraja, Cibinong, Citeureup.

Terlihat acara sangat meriah dengan pembagian door prize berupa Hp, Payung, Tv, Lcd, Kulkas, Mesin cuci, Setrika, Sepeda, 4 unit Sepeda Motor Honda Revo, dan ratusan hadiah menarik lainnya.
Acep Badrudin warga Desa Sentul Gang Parabola pada fokusatu mengatakan, saya merasa senang dan salut pada Hadist, semoga Hj. Ade Yasin dapat meneruskan Cita -Cita Abangnya, Racmat Yasin menjadikan Kabupaten Bogor terbaik sejawa barat,” tidak diragukan lagi Hadist pasti bermasyarakat dan membangun kabupaten Bogor lebih baik dari hari ini, ” harapnya. (Rudi. Hrp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

+ 38 = 44