Kelurahan Duren Sawit Menggelar Pasar Murah Bersubsidi Bagi Warga

FOKUSATU-Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur melalui Kelurahan Duren Sawit menggelar Pogram Pasar Murah Bersubsidi di Halaman Kantor Kelurahan Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (11/2/2022).

Kegiatan yang digelar bekerjasama dengan PT. Food Station Tjipinang Jaya ini dihadirkan sebagai upaya Pemerintah dalam mengurangi beban kebutuhan hidup bagi warga Kelurahan Duren Sawit.

Program tersebut dengan menyediakan bahan pangan berupa beras dengan kualitas premium, minyak goreng hingga, tepung terigu dan gula menjadi sasaran warga dalam pemenuhan kebutuhan pokok di masa sulit pandemi Covid-19.

Lurah Duren Sawit, Santi Nur Rifiandini, mengatakan, terdapat berbagai komoditi pangan yang bisa dibeli warga. Adapun rincian produk-produknya yaitu, beras premium disediakan dengan Rp45.000 per 5 kilogram sedangkan ukuran 2,5 kilogram seharga Rp28.500, gula 1 kg seharga Rp12.500, tepung terigu seharga Rp8.900 dan minyak goreng ukuran 2 kilogram seharga Rp28.000 dan ukuran 1 kilogram dengan harga Rp14.000.

“Ini sudah kita gelar sejak September tahun 2021, semoga ini dapat memberikan beban bagi warga di masa sulit Covid 19,” katanya saat di lokasi.

Ia pun mengingatkan agar gelaran pasar murah yang diikuti warga terus mengedepankan protokol kesehatan 3M (Mencuci Tangan, Menggunakan Masker dan Menjaga Jarak).

“Kita juga kerahkan Satpol PP dalam lakukan pengawasan agar tidak berkerumun,” pungkasnya

Sumber :InfoJaktim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

19 − 15 =