AMSO SD Angkasa 12 Di Buka Oleh Biddik Yasarini Lanud Halim Perdanakusumah

FOKUSATU – Siswa dan siswi SD Angkasa 12 , Halim Perdanakusuma memulai apel pagi pukul 06.45 , gelaran apel pagi hari rabu ini, 23 Oktober 2019 berbeda karena kedatangan Ny. Ardita Didi Rahmat sebagai biddik SD sekolah Angkasa Yasarini cabang Lanud Halim yang akan membuka gelaran AMSO di SD Angkasa 12 Halim Perdanakusuma.

AMSO singkatan dari Angkasa Mathematics And Science Olympiad.
Merupakan gelaran yang diadakan Yayasan Ardhya Garini (Yasarini).

Yayasan tersebut membidangi seluruh sekolah Angkasa yang tersebar di seluruh Indonesia. Kegiatan yang ini diperuntukkan untuk tingkat SD, SMP, SMA, maupun SMK di bawah naungan Yayasan Ardhya Garini (YASARINI).

Ny. Ardita Didi Rahmat selaku biddik SD sekolah Angkasa Yasarini cabang Lanud Halim dalam sambutan nya mengatakan bahwa
AMSO merupakan wahana bagi siswa dalam mengembangkan bakat dan minat di bidang Matematika, IPA, dan IPS serta memotivasi siswa agar meningkatkan intelektual, emosional, spiritual yang berdasarkan norma-norma guna memacu kemampuan bernalar.

“Dan di tujukan agar peserta didik dapat mengembangkan daya pikir, bakat dan kemampuannya di berbagai pemecahan masalah dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.

Setelah sambutan nya, kegiatan AMSO resmi di buka oleh Ny. Ardita didi rahmat selaku biddik SD sekolah Angkasa Yasarini cabang Lanud Halim.

Kegiatan AMSO ini sudah di adakan 3 kali atau tahun ketiga di tiap bulan Oktober , Selain itu, mengacu pada tahun sebelumnya kegiatan tersebut mampu memotivasi siswa untuk berkompetisi dengan sekolah lainnya, AMSO memang didesain untuk melatih daya saing siswa dengan beragam ilmu pengetahuan.

Kegiatan AMSO ini sekaligus menjadi wadah untuk para siswa yang menempuh pendidikan di sekolah milik Yasarini agar dapat mengasah kreativitasnya.

“Semoga dengan adanya AMSO, anak – anak semakin giat belajar dalam ilmu sains khususnya matematika, IPA dan juga IPS, untuk mengasah kreativitas anak anak di seluruh nusantara khususnya sekolah Angkasa,”

Bu Aam Nurdiana, S.Pd.I selaku Kepala Sekolah SD Angkasa 12 Halim Perdanakusuma mengatakan pada hari ini Rabu, 23 Oktober 2019 , di mulai kegiatan AMSO pukul 07.00-09.00 Pelajaran Matematika
09.00-09.15 istirahat ,09,15-11.15 Pelajaran IPA.

Tujuan dari AMSO adalah sebagai wahana untuk peningkatan kapasitas dan kemampuan bagi peserta didik dan sekaligus bagi guru pendidik.

“Tujuannya, sebagai wahana peningkatan kemampuan dan kapasitas anak dalam bidang sains, kedua memotivasi anak di dalam bidang pengetahuan dan kecakapan, sementa itu juga sebagai wahana untuk meningkatkan kapasitas para guru dalam proses pembelajaran mereka dalam bidang pelajaran Matematika dan Sains.(AW)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

+ 66 = 76