Reorganisasi IKA-UIA Berlangsung Lancar dan Sukses

FOKUSATU – Universitas Islam Asyafiiyah (UIA) menggelar Pemilihan Ketua Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam As-Syafi’iyah (IKA-UIA),Sabtu /19 Januari 2019,kegiatan tersebut berlangsung lancar dan sukses.

Dimana dalam sejarah pemilihan sejak tahun 1992 yang kala itu terpilih Bapak Drs . Tengku Yazid (almarhum), tentunya di tahun ini (2019) yang pertama kali dalam sejarah pemilihan Ketua IKA-UIA melalui pemberian suara.

Pemilihan dengan cara memberikan suara para Alumni dilaksanakan di Auditorium lantai 8 gedung Alawiyah Kampus UIA, dihadiri para alumni berbagai Fakultas/Jurusan juga dihadiri Rektor UIA Dr. Masduki Ahmad, SH., MM, para Dekan Fakultas, Ketua Program Studi (Kaprodi) serta para Biro.

Rektor UIA mengatakan dalam sambutan, dirinya merasa bangga dengan diadakannya pemilihan Ketua IKA melalui pemberian suara ini, sebagai bentuk demokrasi yang tentunya menjadi contoh yang baik para lulusan selanjutnya. Pengurus Ikatan Alumni ini juga adalah bagian dari Akreditasi Perguruan Tinggi.

Rektor UIA, Dr. Masduki Ahmad, SH., MM“ Saya mengucap terima kasih kepada Bapak Syarif Fadillah, SH.MH sebagai Ketua Panpel IKA-UIA serta seluruh pengurusnya yang sudah memberikan waktunya untuk melaksanakan pemilihan Ketua IKA. Saya berharap kepada Ketua IKA yang baru terpilih nanti bisa bersinergi kepada semua pihak, baik itu kepada Yayasan Perguruan Tinggi As-Syafi’iyah, Rektorat dan lembaga-lembaga lainnya yang ada di kampus ini,” kata Masduki Ahmad.

Para calon Ketua IKA-UIA yakni;

1. Prof. Dr. Suhendar, SE.SH.LLM.MBL.PHD (Fakultas Hukum)

2. Arif Syahreza, SE.MM. (Fakultas Ekonomi dan Bisnis)

3. Iskandar, ST. (Fakultas Sains dan Teknologi)

4. DR. Sabar Lesmana, BSD. (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan)

5. Firdaus Turmudzi, MHum (Fakultas Agama Islam)

6. Dr. Ir. HM. Kadir Samita, SE.,MT (Fakultas Sains dan Teknologi)

Namun sebelum penyampaian visi dan misi serta orasi para calon ketua IKA, Bapak Dr. Sabar Lesmana, BSD calon Alumni dari FKIP mengundurkan diri karena kesibukannya. Sehingga hanya 5 Calon yang ikut dalam pemilihan Ketua IKA-UIA.

Adapun hasil suara nya adalah sebagai berikut :

– Prof. Dr. Suhendar, SE.SH.LLM.MBL.PHD (Fakultas Hukum) – 27 suara

– Firdaus Turmudzi, MHum (Fakultas Agama Islam) – 34 suara

– Arif Syahreza, SE.MM. (Fakultas Ekonomi dan Bisnis) – 33 suara

– Iskandar, ST (Fakultas Sains dan Teknologi) – 3 suara

– Dr. Ir. HM. Kadir Samita, SE.,MT (Fakultas Sains dan Teknologi) – 35 suara

Kemudian ketua dan anggota pemilihan bersama para calon tersebut bersepakat untuk membuat presidium, pimpinan tertinggi untuk membentuk pengurus IKA-UIA dan Dr. Ir. HM. Kadir Samita, SE., MT sebagai Ketua IKA-UIA.

Semoga dengan terpilihnya Ketua IKA UIA ,bisa mensinergiskan para alumni di tiap tiap fakultas untuk pemberdayaan alumni serta kegiatan lain nya untuk alumni dan kampus

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

40 − 33 =