Warga Diminta Ikut Pelatihan Kerja Untuk Bantu Tingkatkan Ekonomi Selama Pandemi

FOKUSATU-Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, meminta kepada warga Jakarta Timur segera mendaftarkan diri untuk mengikuti pelatihan-pelatihan melalui Lurah dan Camat dalam rangka meningkatan ekonomi di masa pandemi Covid 19.

“Nantinya setelah warga mengikuti pelatihan kita bukan lepas begitu saja, tetapi akan memonitor ke depannya dan kita akan bantu semuanya baik dari tempat jualan jika mereka belum mempunyai tempat, gerobak, ataupun cara pemasaran baik secara online dan sebagainya,” ujar Wali Kota usai membuka Musrenbang Kecamatan Pasar Rebo, Kamis (10/2/202).

Hal itu dilakukan mengingat banyaknya warga yang mengalami penurunan ekonomi, seperti PHK (Pemutusan Hubungan Kerja), bangkrut, dan sebagainya, selama masa pandemi Covid 19.

“Harapannya, agar warga yang mengikuti pelatihan dapat meningkatkan skill (kemampuan) mereka, hingga akhirnya bisa memulihkan ekonomi keluarga di masa pandemi,” katanya.

Tak hanya menambah kemampuan, Wali Kota berharap, warga yang mengikuti pelatihan juga bisa membuka lapangan pekerjaan dan juga ikut merasakan kehadiran Pemerintah dalam membantu warga dalam peningkatan ekonomi di masa pandemi dengan menyediakan pelatihan kerja.

Sumber : InfoJakartaTimur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

28 − 22 =