Totalitas Rindu Riska Menekuni Pop Dangdut

FOKUSATU-Sosok pendatang baru dalam dunia entertainment khususnya untuk musik dangdut akan diwarnai oleh seorang penyanyi pop dangdut asal Cianjur Jawa Barat.

Cewek 26 tahun yang sudah malang melintang dari panggung ke panggung di Cianjur dan sekitarnya, saat ini sudah semakin totalitas menekuni dunia tarik suara dalam genre musik pop dangdut.

Riska Hardiyanti, yang lebih akrab di sapa Rindu Riska merupakan wanita kelahiran Cianjur yang saat ini totalitas masuk dalam kancah industri musik di Indonesia.

Rindu Riska merupakan anak pertama dari dua saudara yang dari kecil sampai besar tinggal dan menetap di Bumi Cianjur, tepatnya di Cipanas.

Karakteristik suara yang serak basah dan cengkok dangdut yang cenderung mengarah ke Pop Dangdut merupakan bekal dirinya untuk dapat bersaing dalam dunia musik tanah air.

Saya akan totalitas dalam menekuni industri entertainment agar dapat muncul ditengah masyarakat untuk dapat memberikan hiburan kepada seluruh lapisan masyarakat di Indonesia, tutur Riska.

Aku mau banget…agar kehadiranku dalam dunia musik dangdut di Indonesia, dan aku memilih musik pop dangdut, tambahnya kepada awak media Selasa, (21/7/2020) di Spatula Cafe Cipanas – Bogor.

Banyak hal yang akan di lalui dalam dunia entertainment, sudah menjadi sebuah keharusan untuk dilalui dan disikapi dengan semangat dan menjaga kearifan dalam ciri khas perempuan Sunda.

Rindu Riska menyadari bahwa dirinya tetap akan mengikuti arahan mentor dan siap bergabung dengan perusahaan label musik yang berkenan untuk mengeksplor bakat dan kemampuan yang berada dalam dirinya, pungkasnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

8 + 2 =