Pengurus Pokja Lembaga Lansia Indonesia Kecamatan Tapos Dikukuhkan

FOKUSATU – bertempat di aula kantor Kecamatan Tapos Kota Depok Kamis, (27/12) Lembaga Lansia Indonesia (LLI) Kec Tapos Mengukukan Pokja LLI tingkat Kelurahan. 

Kegiatan ini dihadiri Sekertaris Camat (Sekcam )para Lurah, Ketua LLI Kec Tapos Suyanto dan Pengurus.

Dalam sambutanya Ketua LLI Kec Tapos Suyanto mengatakan ” Hari ini pengurus Pokja LLi tingkat Kel kita kukuhkan dengan harapan kedepan para pengurus dapat mendata dan mengetahui jumlah penduduk lansia, ” Jelas Yanto.

Lebih lanjut Suyanto berujar ” Tugas pokok lansia diantaranya mengkordinasikan hak-hak lansia demi tercapainya ketahanan keluarga dan kita harus bersinergitas dengan semua steak houder yang ada serta bekerja sama, ” Ucapnya.

Sementara Sekcam Tapos Diky yang mewakili Camat Tapos Hasanuddin mengatakan LLI terbentuk berdasarkan Undang-Undang(UU) NO 14 Tahun 2014 yaitu tentang Lansia.

Orang yang disebut lansia adalah sekitar usia 60 tahun keatas.

” Diharapkan dengan terbentuknya pengurus LLI di Kec Tapos di 7 Pokja Kel,dapat mengembangkan potensi, kreatifitas dan jangan sungkan memberi masukan positip kepada pemerintah, ” Terang Sekcam.

Di lanjut dengan pengukuhan pengurus Kelompok kerja(Pokja), Retno ketua Pokja Kel Leuwinangung,Nia Kel Cilangkap,Royani Kel Sukamaju Baru, Zaki Mubarak Kel Sukatani,Niman Kel Cimpaeun,serta Pokja Kel Tapos di ketuai Endang Suryani.(Ridiculous. Hrp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

13 + = 21