Usung Musik Dangdut British, Ulfa D'Goda Siap Ramaikan Industri Musik Tanah Air

WARTAHOT – Mengawali karir sebagai pemain sinetron, Penyanyi dangdut pendatang baru, Andi Ulfa atau biasa disapa dengan Ulfa D’Goda ini tak bisa membohongi kalau dirinya menyukai tarik suara sejak lama. Meski pernah membintangi beberapa sinetron dan sempat bekerja sebagai marketing, ia tak bisa lari dari hobinya tersebut.

“Pertama kali datang merantau itu sebagai pemain sinetron, terus sekarang lagi merambah di dunia musik. Sebenarnya sih saya dulu punya single yang berjudul Apa Kabarmu Sayang tahun 2014 cuma karena saat itu saya kerja sebagai marketing jadi enggak fokus,” Tuturnya saat ditemui di acara kampanye tertutup cagub dan cawagub nomor urut 3, di bilangan Jakarta Pusat, Minggu (29/01).

Menyadari bahwa musik sudah seperti aliran darah dalam hidup, Ulfa memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya demi mewujudkan impiannya. Banyaknya penyanyi dangdut pendatang baru yang timbul tenggelam, Perempuan kelahiran Makassar 24 tahun silam ini punya strategi sendiri.

“Jujur aja selain bisa nyanyi saya juga bisa meng-arranger musik, jadi musik musik saya itu saya arranger sendiri supaya beda dari yang lain, makanya jenis dangdut saya itu bisa dibilang kaya dangdut british gitu ” Ujarnya sambil tersenyum.

Ulfa juga menambahkan jika salah satu singel dalam Album lembaran baru ini sudah masuk chart nomor satu dibeberapa radio. Lagu yang bertajuk Pacar Bodong dalam waktu dekat akan diputar secara serentak di radio seluruh Indonesia.

Tak hanya kreatif dalam menyanyi dan mengaransem lagu, Ulfa juga pandai dalam menciptakan goyangan yang jadi ciri khas musik dangdut. Tak mau ketinggalan dengan pedangdut yang memiliki goyang sendiri, Ulfa pun menciptakan goyang Jepit.

“Sebagai seoarang penyanyi dangdut saya pure menjual karya, bukan yang lain dalam tanda kutip saya fokus jualan di suara dengan nada – nada tinggi. Kalaupun ada ciri khas goyangan ya pasti ada, saya kasih nama goyangan Jepit. Kenapa saya kasih nama goyang jepit karena setiap saya menggoyang itu menjepit dari dalam, maksudnyakan sekalian latihan organ – organ tubuh menjepit, olah raga juga,” Tutupnya tertawa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

90 − 84 =