PK KNPI Tapos Gelar Rapat Persiapan HSP Ke 90

FOKUSATU – Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesian(PK KNPI) Tapos Minggu(21/10)malam mengelar rapat kegiatan persiapan hari sumpah pemuda(HSP)ke 90 Tahun 2018 di taman Tapos.

Di temui di lokasi rapat ketua PK KNPI Tapos Solihin Mochtar mengatakan, malam ini kami rapat untuk membentuk kepanitiaan HSP tingkat Kec Tapos. Ini berdasarkan surat edaran Menteri Pemuda dan Olahraga(Menpora)NO 10.15.1/MENPORA/DII/X/2018 tentang peringatan hari sumpah pemuda ke 90 Tahun 2018.

” Hasil rapat giat diantaranya akan mengadakan pawai 1000motor keliling 7 Kelurahan yang ada di kec Tapos, juga deklarasi pengurus OKP,Ormas untuk saling bersatu dan menjaga wilayah Kec Tapos agar kondusip dari segala hal dan di tutup hiburan musik dangdut” Jelas Sarip Kodon yang biasa di sapa ini.

Di tempat yang sama sekertaris PK KNPI Ade Yusuf Kurniawan di temui mengatakan, untuk kepanitiaan kami bersama FK. LPM Tapos juga Pengurus Karang Taruna Kec.

” KNPI mengalang kebersamaan antar lintas semua komponen kepemudaan,untuk memriahkan acara di perkirakan melibatkan tidak kurang 3000 orang pada hari Minggu tanggal 28 Oktober 2018 di seputaran kelurahan Tapos dan tema Nasional HSP 90 TH 2019 adalah Bangun Pemuda Satukan Indonesian,” Terang Dede sapaan akrapnya ini. (Rude Hrp,Ant,Usn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

− 6 = 3